SINJAI_PB— Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, SH., LLM mengambil Sumpah Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) Formasi Tahun 2018, 2019, dan 2021 Lingkup Pemerintah Kabupaten Sinjai Tahun 2023 yang bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Kabupaten Sinjai, Selasa (19/09/2023).
Acara Pengambilan Sumpah Jabatan PNS diawali dengan Pembacaan Surat Keputusan Pengangkatan dan dilanjutkan dengan Pengambilan Sumpah PNS dan Penandatanganan Berita Acara Pengambilan Sumpah oleh Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa.
Pada kesempatan tersebut Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa menyampaikan bahwa pada hari ini, sebanyak 347 orang telah diambil sumpahnya sebagai PNS di lingkungan pemerintah kabupaten sinjai. Sumpah janji yang baru saja selesai di ucapkan pada hakekatnya merupakan kesanggupan, untuk menjalankan tugas dan fungsi sebagai aparatur Negara, sehingga harus mampu menunjukkan komitmen dan tanggung jawab moral terhadap konsekuensi dari pengangkatan.
“PNS diamanahkan tugas oleh Negara yang mesti dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dalam pelaksanaan tugas tersebut diperlukan keikhlasan, kejujuran, dan tanggung jawab sebagai salah satu usaha untuk menjamin pelaksanaan tugas kedinasan. Setiap CPNS setelah diangkat menjadi PNS wajib mengangkat sumpah janji PNS dihadapan atasan yang berwenang,” tutur Bupati Sinjai.
“Sejalan dengan tuntutan publik akan kinerja aparatur Pemerintah yang lebih profesional, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi setiap PNS untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Bupati Sinjai Andi Seto berpesan agar kiranya para PNS senantiasa meningkatkan kemampuan belajar dan senantiasa mengembangkan diri, memiliki kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan di sekitar serta tanggap terhadap dinamika tuntutan masyarakat dan menanamkan kesadaran dalam diri bahwa dirinya adalah motor penggerak perubahan ke arah yang lebih baik.
Turut hadir Sekretaris Daerah Kab. Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, S.Sos, M.Si , Para staf Ahli Bupati Sinjai, Para Asisten Setdakab. Sinjai, dan Kepala BKPSDMA Kabupaten Sinjai.(H)