
Tanjung Selor, PB – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, SH., M.Hum., menghadiri Gelar Apel Kesiapan Pasukan dalam rangka pelaksanaan Operasi Keselamatan Kayan 2025, di Lapangan Markas Kepolisian Daerah (Polda) Kaltara, Senin (10/2) pagi.
Apel tersebut dipimpin langsung Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., dengan tema “Tertib Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Asta Cita”.
Kapolda Irjen Pol. Hary Sudwijanto memberikan sejumlah arahan kepada seluruh personel yang terlibat, di antaranya edukasi dan pendekatan persuasif, identifikasi dan pemantauan wilayah rawan kecelakaan, dan penguatan koordinasi lintas Instansi.
“Keberhasilan operasi ini bukan diukur dari banyaknya pelanggaran yang ditindak, melainkan dari meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berlalu lintas. Mari laksanakan tugas ini dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi tinggi untuk menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih baik di Kalimantan Utara,” ucapnya.
Semoga Operasi Keselamatan Kayan 2025 dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas dan menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih baik di Kalimantan Utara.( O)