Sinjai_PeduliBangsa– Dalam rangka memeriahkan bulan suci ramadhaan, Sejumlah Pedagang dan Pengusaha yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha dan Pedagang Sinjai ( HIPPSI )adakan Buka Puasa bersama sekaligus Gelar Silaturahim antar Pengurus yang bertempat di jalan AP.Pettarani Sinjai Utara Kabupaten Sinjai.
Acara yang bertajuk “Menjaga Kebersamaan dalam Bingkai Silaturahim” dihadiri Sejumlah Pengurus dan Warga Setempat.
“Acara ini adalah ajang untuk mempererat persaudaraan dan kebersamaan antara sesama pengurus HIPPSI sebagai organisasi yang baru terbentuk di Kabupaten Sinjai.(21/04/22)
Selain itu tentunya kita berharap Lembaga HIPPSI ini bisa memberikan manfaat bagi pengurus Hippsi Sendiri dan masyarakat Sinjai pada umumnya”ungkap Sabir.
Ditempat yang sama Fadli salah satu pembina HIPPSI dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus HIPPSI yang selalu semangat bekerja dalam membentuk Lembaga HIPPSI
“Sekali lagi saya haturkan terima kasih kepada seluruh pengurus yang selalu Solid”jelasnya
“Diharapkan dengan kegiatan ini mampu menjalin kekuatan internal guna mempererat tali silaturahmi antara pengurus”tutupnya( red)