DPRD Kutim Desak Pemerintah Atasi Kelangkaan BBM, Pandi Widiarto: Telusuri Penyebab dan Temukan Solusi yang Tepat

Kutai Timur, PB – Anggota DPRD Komisi C mendorong Pemerintah Daerah Kutai Timur untuk memaksimalkan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di kabupaten tersebut.

Ketersediaan BBM merupakan kebutuhan vital masyarakat Kutai Timur, mengingat kabupaten ini padat dengan akses transportasi, baik kendaraan pribadi maupun angkutan umum.

Kelangkaan BBM, terutama solar, menimbulkan keresahan di masyarakat, terlihat dari antrean panjang kendaraan di sepanjang jalan utama.

Sebagai kabupaten yang menampung banyak perusahaan di sektor pertambangan, perkebunan kelapa sawit, dan bahkan perusahaan minyak, permasalahan ini juga menjadi keluhan masyarakat kepada para wakil rakyat di DPRD.

Saat dikonfirmasi media, Pandi Widiarto, Anggota Dewan dari Fraksi Demokrat, menyampaikan bahwa “berkaitan dengan kasus solar, harus melihat dari hulu ke hilirnya, lihat kondisinya, apa yang menyebabkan selama ini, pemerintah sering sidak tapi tidak ada perubahan yang signifikan, nah kita gak tau karena ini hubungannya dengan para pihak ketiga”.

Pandi berharap agar keresahan masyarakat terkait BBM seperti solar segera diatasi. Ia mendorong Pemerintah Daerah melalui dinas terkait untuk melakukan survei lapangan guna menemukan solusi terbaik bagi seluruh masyarakat Kutai Timur.

Pernyataan Pandi Widiarto menunjukkan kepedulian DPRD terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat. Mereka mendesak Pemerintah Daerah untuk mengambil langkah konkret dalam mengatasi kelangkaan BBM dan memastikan ketersediaan yang memadai bagi seluruh lapisan masyarakat.( KP)