Sambut HBP Ke-58, Rutan Kelas IIB Sinjai Bersinergi dengan BINDA Sulsel Adakan Vaksinasi Booster

SINJAI_PB— Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke 58 tahun 2022, Rutan Kelas IIB Sinjai melaksanakan Vaksinasi Booster kepada warga binaan pemasyarakatan dan pegawai serta dharma wanita persatuan Rutan Sinjai. Kegiatan dilaksanakan di Halaman Rutan Sinjai bekerjasama dengan BIN Daerah Sulawesi Selatan dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Puskesmas Balangnipa. Selasa (29/03/2022)

Pemberian vaksin booster ini dihadiri langsung oleh Kepala Rutan Sinjai Muhammad Ishak beserta Ketua Dharma Wanita Persatuan Rutan Sinjai Mirnawaty Ishak. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan di Rutan Sinjai dalam rangka peringatan HBP ke 58 yang mengusung tema “Pemasyarakatan PASTI dan BerAKHLAK mewujudkan Indonesia Maju”. Hal ini merupakan wujud sinergi antara Badan Intelijen Negara (BIN) dengan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan.

Kepala Rutan Sinjai Muhammad Ishak menyatakan kegiatan vaksinasi merupakan kegiatan yang dilakukan selama pandemi agar Warga Binaan dan Pegawai tetap sehat sehingga kegiatan pembinaan dapat berjalan lancar dan menyampaikan bahwa Vaksinasi Booster ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam semarak peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP).

“Kegiatan ini memang merupakan kegiatan rutin selama pandemi, di mana napi/tahanan di upayakan untuk vaksin. Sejak di mulainya kegiatan vaksinasi, kita selalu menjadwalkan untuk melaksanakan vaksin bagi napi/tahanan, serta pegawai. Kegiatan ini juga merupakan kegiatan dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 yang dilaksanakan bekerjasama dengan BIN. Untuk pelaksaanaan vaksinasinya sendiri kami bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Puskesmas Balangnipa sebagai vaksinator,” ujar Ishak

Sebanyak 48 orang yang terdiri dari tahanan/narapidana, pegawai dan dharma wanita. Ini merupakan gelombang kedua pemberian vaksin booster di Rutan Sinjai. Sebelumnya WBP Rutan Sinjai telah mendapatkan vaksin booster dan masih terdapat WBP yang belum dapat diberikan vaksin booster karena memang belum waktunya dan tidak lolos screening untuk melaksanakan vaksinasi.

Rutan Kelas IIB Sinjai berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh warga binaan, salah satunya dalam bidang kesehatan. Pemasyarakatan PASTI dan BerAKHLAK.

Sementara itu, salah satu warga binaan mengatakan bahwa pihaknya berterimakasih kepada jajaran Rutan Sinjai, tenaga kesehatan dan semua pihak yang terlibat.

“Alhamdulillah Rutan Sinjai dapat memfasilitasi kami selama menjalani masa pidana kami dapat melaksanakan vaksin sesuai dengan aturan yang ada,” ujarnya.

Pelaksanaan Vaksinasi Booster oleh Binda Sulsel di Rutan Kelas IIB Sinjai bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kab. Sinjai merupakan bentuk sinergi pada percepatan Vaksinasi Covid-19 di Prov. Sulsel khsususnya di Kab. Sinjai sekaligus momentum ini dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke -58.

Koordinator Wilayah BIN Sinjai Hamriadi menyampaikan kegiatan vaksinasi booster ini digelar demi kesehatan dan melindungi warga binaan atau penghuni Rutan agar terjaga dari Covid-19, khususnya varian baru yaitu Omicron.

“Pemberian vaksin booster ini adalah lanjutan dari jadwal pemberian Vaksin sebelumnya. Sehingga nantinya, semua WBP yang ada di Rutan Kelas IIB Sinjai sudah mendapatkan vaksin dengan merata. Oleh karena itu, mengimbau kepada masyarakat di Kab. Sinjai agar tidak takut melakukan Vaksin booster Covid-19 di berbagai fasilitas kesehatan yang ada di sekitarnya, agar tubuh kita siap menangkal Covid-19,” tambahnya

Kepala Rutan Sinjai memberikan apresiasi kepada semua pihak yang turut berpartisipasi untuk menyukseskan kegiatan ini.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang membantu menyukseskan kegiatan ini, kepada pihak BIN Daerah Sulawesi Selatan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, Puskesmas Balangnipa”.

Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.(H)