Operasi Cipta Kondisi,  Pria ini Terciduk Bawa Puluhan Liter Ballo

Sinjai_PeduliBangsa— Dalam rangka Antisipasi gangguan kamtibmas menjelang malam pergantian tahun baru, Satuan Reskrim Polres Sinjai yang dipimpin Kasat Reskrim Iptu Abustam, SH.,MH menggelar razia minuman keras, Minggu (26/12/2021).

Dalam kegiatan tersebut Sat Reskrim Polres Sinjai berhasil mengamankan puluhan liter ballo bertempat di jalan Poros Sinjai Timur, Dusun Paliee, Desa Bongki Lengkese, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai.

Razia tersebut digelar sebagai langkah antisipasi menjelang malam pergantian tahun baru, untuk menekan jumlah tindak kejahatan yang disebabkan minuman keras sehingga berakibat negatif pada masyarakat.

Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan S.Ik.,M.Si mengatakan bahwa pihaknya akan terus melaksanakan kegiatan operasi penyakit masyarakat (pekat). “Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi kondusif yang ada dilingkungan masyarakat menjelang malam tahun baru, guna meminimalisir tindak kejahatan, dimana perbuatan tindak pidana yang terjadi berawal dari minuman keras yang dikonsumsi oleh pelaku.

Razia tersebut dilaksanakan guna menekan angka kriminalitas yang terjadi di wilayah hukum Polres Sinjai, Karena minuman keras merupakan salah satu sumber penyebab terjadinya tindak pidana maupun tindakan-tindakan yang dapat menyebabkan masyarakat merasa tidak aman,” Ujarnya.

“Semoga upaya pihak Kepolisian ini mampu menekan angka kriminalitas dan mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif diwilayah Hukum Polres Sinjai. Pungkas Kapolres Sinjai.(r)