Peringati HUT Ke-49, DPD PPNI Kabupaten Sinjai Bekerja Sama Dengan Puskesmas Samaenre Gelar Khitanan Massal

SINJAI_PB— Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) tahun 2023, DPD PPNI Kabupaten Sinjai bekerja sama dengan Puskesmas Samaenre menggelar khitanan massal di Puskesmas Samaenre, Kabupaten Sinjai, Sabtu (18/3/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPD PPNI Kabupaten Sinjai bersama sejumlah pengurus, Camat Sinjai Selatan, Lurah Sangiaserri dan 45 peserta anak-anak dari semua wilayah kerja Puskesmas Samaenre dengan tema “Gapai sejahtera dengan profesionalisme”

Ketua PPNI Kabupaten Sinjai Andi Ariani Djalil, S.Kep.Ns, MM mengatakan khitanan massal ini merupakan salah satu bentuk pelaksanaan program kegiatan sosial PPNI.

“Tujuannya untuk meringankan beban masyarakat. Karena khitanan massal ini dilakukan secara gratis”katanya

Sementara itu Kepala Puskesmas Samaenre dr.A.Wahyu Adliah Dachlan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Kami sebagai fasilitator mengucapkan terimakasih kepada DPD PPNI Kabupaten Sinjai dan Pemerintah setempat bisa hadir dalam kegiatan ini.

“Semoga dengan adanya Kegiatan ini bisa membantu melayani seluruh lapisan masyarakat secara gratis dan dilaksanakan secara berkesinambungan”ujarnya