Waduh, Ada Demo Bubarkan FPI di Sinjai

Sinjai, Pedulibangsa.co — Puluhan pemuda yang bergabung dalam Aliansi Pemuda Pembela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan menggelar unjuk rasa di Bundaran Tugu Bambu Sinjai Bersatu, Jalan Persatuan Raya, Senin (28/12/2020).

Dalam aksinya, Aliansi Pemuda Pembela NKRI Sinjai melakukan pembakaran ban bekas hingga asap mengepul sebagai tanda penolakan kepada ormas Front Pembela Islam (FPI), sekaligus menuntut pemerintah agar membubarkannya.

Teriakan keras melalui megapone, Aliansi Pemuda Pembela NKRI menegaskan, pemerintah mengambil langkah membubarkan FPI, karena ormas tersebut dianggap hanya menyebarkan hoaks, ujaran kebencian, dan tindakan anarkis yang dapat merusak keutuhan bangsa.

“Pimpinan FPI (Rizieq Shihab) hanya mencari eksistensi dan ketenaran untuk mendapatkan simpati pemuda-pemuda muslim di Indonesia. Namun pelaksanaannya, hanya kalimat propoganda dan hate speech untuk membenci pemerintah serta merusak kerukunan umat beragama,” tegas (Koordinator Lapangan (Korlap) aksi, Bombom.

Tuntutan Aliansi Pemuda Pembela NKRI Sinjai, juga disampaikan Jenderal Lapangan (Jenlap) aksi, Ashabul. Dalam orasinya, Ashabul menyebut 5 poin pernyataan.

“Mendukung penuh pemerintah dan penegak hukum untuk memproses Rizieq Shihab terhadap pelanggaran protokol kesehatan, kedua menyetop penyebaran radikal oleh ormas-ormas dengan mengatasnamakan agama, ketiga menghentikan tindakan memecah belah bangsa oleh FPI, keempat segera bubarkan FPI, dan terakhir mewujudkan Sulsel yang damai, kondusif dan aman tanpa adanya provokasi maupun perpecahan,” ucapnya.

Hingga beberapa saat berorasi, puluhan peserta aksi akhirnya membubarkan diri. (red)